Jumat, 30 Agustus 2013

Keripik

Keripik merupakan makanan yang telah mendunia, di Indonesia terkenal dengan Keripik Singkong, Keripik Kentang dan keripik-keripik jenis lainnya. Keripik adalah sejenis cemilan yang biasanya diiris tipis dan terbuat dari umbi-umbian, namun sekarang ini banyak juga keripik yang terbuat dari buah-buahan, sayur-sayuran, dll. Keripik sendiri memiliki karakter "ngrekes" dan disukai karena rasa dan kerenyahannya.

keripik
Sejak beberapa tahun yang lalu, keripik singkong mulai mendapat perhatian yang luar biasa, khususnya keripik singkong pedas. Berbagai merek mulai bermunculan, baik dalam kemasan eksklusif dengan harga selangit atau hanya dengan kemasan sederhana dengan harga terjangkau. Tapi pada intinya adalah keaslian resep yang membuat keripik singkong pedas digemari berbagai kalangan. Resep tradisional tetap menjadi primadona diantara modifikasi rasa yang bermunculan, mulai dari rasa keju, jagung bakar, sapi panggang, rumput laut, dll.

Sama halnya dengan keripik singkong, berbagai keripik lainnya pun mendapatkan sentuhan rasa yang sama, yaitu dibuat pedas, pedasnya pun dibuat berlevel tingkat kepedasan. Mulai dari level 0 hingga level 10. Entah fenomena apa, bahkan bukan hanya keripik, tapi cemilan lainpun mulai dibuat PEDAS. Misalnya Basreng, Slondok, Kerupuk, dll.

Keripik telah membuat fenomena baru, dengan sentuhan Pedas membuat semua cemilan menjadi pedas. Luar biasa sekali, bahkan keripik sekarang telah mengalahkan cemilan impor yang bermerk. Sudahkah Anda makan keripik hari ini? jika belum, ayo kita bersama menikmati nikmatnya keripik asli Indonesia.

Daftar Keripik Pedas yang masih eksis di Indonesia :
1. Keripik Mak Irit
2. Keripik Maicih
3. Keripik Karuhun





Tidak ada komentar:

Posting Komentar