Rabu, 05 Februari 2014

Cara Sukses dari Pengusaha Sukses

Cara sukses dari pengusaha sukses. Menurut Tung Desem Waringin dalam bukunya "Financial Revolution", untuk menjadi pengusaha sukses dan kaya raya, belajarlah dari orang yang sudah sukses. Itu syarat agar kemungkinan kita 98% bisa menjadi pengusaha sukses. Cara sukses yang kita dapatkan dari pengusaha sukses pasti bisa menjadi resep yang lebih baik ketimbang cari cara dari orang lain yang masih belajar juga dan belum jadi apa-apa.
cara sukses


Orang kaya pastinya berbeda cara berpikirnya dengan orang miskin, begitu juga orang sukses berbeda cara berpikirnya dengan orang yang biasa-biasa saja. Kali ini, blog keripik mak irit akan sharing bagaimana caranya kita bisa berhasil dan menjadi pribadi yang berbeda dan mulai berubah menjadi lebih baik.

Dari pengalaman belajar dari kisah sukses pengusaha dan langsung belajar dari orang sukses, akhirnya blog keripik mak irit menemukan beberapa formulanya, yang kita sebut dengan cara menjadi sukses atau cara cepat sukses.

Pengusaha Sukses memiliki Cara Sukses, yaitu :



  1. Mulailah berpikir cepat dan bertindak lebih banyak dari pada berpikirnya. Kita bisa berpikir sambil bertindak. Nyontek kata-katanya Purdi E Chandra : klo mau jadi pengusaha itu seperti kita mau ke kamar kecil atau toilet. Kalau sudah dalam toilet ada yang kita butuhkan tapi tidak ada (misalnya sabun), ya kita tinggal keluar ngambil sabun dan setelah itu balik lagi ke kamar kecil. "Kita ke kamar kecil kan tidak pake mikir segala". Begitu juga dengan bisnis, kerena kebanyakan mikir akan banyak menyita waktu yang sangat berharga dan menghambat tindakan.
  2. Lakukan sekarang juga, jika bisa dikerjakan sekarang. Nyontek lagi dari Mario Teguh : Orang yang paling tidak beruntung di DUNIA, adalah orang yang bisa melakukannya sekarang tapi dilakukan nanti. Artinya menunda adalah sebuah KETIDAKBERUNTUNGAN bagi Anda yang ingin sukses. So...jangan menunda apa yang bisa Anda lakukan sekarang.
  3. Pikirkan keuntungan orang lain terlebih dahulu sebelum keuntungan kita. Dalam bukunya TDW lagi, yang intinya berikan Benefit yang lebih besar dari apa yang diharapkan maka pelanggan Anda akan kembali lagi karena Kepuasan yang mereka dapatkan. Jika mereka puas dan membeli lagi dari Anda, yang untung adalah Anda sendiri kan? Benefit bisa berarti produk yang berkualitas, bonus, pelayanan, dll.
  4. Lakukan penawaran secara MASIF. Semakin banyak orang tahu, maka semakin baik posisi produk atau jasa Anda untuk dikenal masyarakat luas. Walaupun kita bisa menentukan target market, tapi jika kita pilih-pilih target market untuk kita tawari sama halnya dengan mencari jarum dalam tumpukan jerami. Upaya kita untuk mendapatkan target market adalah dengan mengkualifikasikan dan memperkirakan. Contohnya : Iklan produk dewasa tidak akan ditayangkan saat jam tayangan acara anak-anak (misal : film kartun), walaupun saat tayangan anak-anak juga banyak orang dewasa nonton, begitu juga sebaliknya.
  5. Carilah pengali Anda. Bagaimana jika ada pertanyaan : Enak mana, jual topi 100 biji sendirian atau jual topi 100 biji dengan bantuan 10 orang??? Mana yang akan lebih cepat habis??? Tentunya dengan bantuan 10 orang bisa lebih cepat, walalupun Anda harus berbagi sebagian keuntungan dengan mereka. Tapi setidaknya Anda tidak cape dan repot. Begitu juga dengan Orang sukses selalu berpikir bagaimana caranya lebih banyak orang yang menjualkan produk atau jasanya dari pada dia sendiri yang pusing menjual kesana kemari. Faktor pengali ini sangat penting jika Anda ingin cepat kaya dan sukses. Misalnya : Cari reseller, agen, jual ke grosir, salesman, SPG, dll.
  6. Jangan pernah menyerah. Persisten atau terus dan terus dan terus pasti akan menghasilkan sesuatu buat Anda. Karena apa yang Anda tanam pasti akan Anda tuai hasilnya, apa yang Anda usahakan pasti akan ada hasilnya, walaupun sekecil apapun hasilnya. 
  7. Selalu Memotivasi Diri. Motivasi sangat penting, karena ketika Anda termotivasi maka seluruh pikiran dan badan Anda akan berada pada tingkat yang maksimal. Motivasi bisa Anda dapatkan dari orang sekeliling Anda, membaca buku motivasi, belajar pada seseorang, menyaksikan kisah sukses, video motivasi, dll.
  8. Dekatkan diri dengan TUHAN. Kesuksesan tidak akan datang jika TUHAN tidak berkehendak. Berdoa adalah salah satu cara kita mendekatkan diri kepada TUHAN dan meminta keridhoan-Nya.
Oke...cara sukses atau cara menjadi sukses yang blog keripik mak irit sharingkan semoga bermanfaat. Pencapaian Dapoer Mak Irit hingga 3 tahun juga merupakan sebuah Anugerah dan wajib untuk disharingkan kepada siapapun. Kami akan senang jika Anda semua bisa sukses, karena 8 poin diatas juga telah mengubah kami menjadi lebih baik dan semoga 8 poin tersebut menjadikan Anda bisa lebih baik juga.








1 komentar:

  1. salam hangat ijin menyimak sahabat makasih atas inpormasiny mudah2an jadi motivasi dan spirit buat saya update terus inpormasi inpormasinya sahabat

    BalasHapus