Selasa, 21 Januari 2014

Keripik Mak Irit 2014

Keripik Mak Irit pada tahun 2014 ini mengalami peningkatan omset. Tahun 2014 diawali oleh musim hujan dan udara dingin, dan memang cemilan pedas bisa menjadi pilihan utama. Cemilan pedas seperti keripik, basreng dan seblak keriting yang diproduksi Dapoer Mak irit memang beberapa waktu ini menjadi trend dibanyak kalangan.

Tentunya tren ini tercipta bukan karena Dapoer Mak Irit baru berdiri pas tahun baru, tapi sudah berkiprah dari 3 tahun lalu dan hingga saat ini masih melayani pelanggan dan reseller keripik di berbagai kota di dalam dan luar pulau jawa. Komitmen mak irit melayani dan memberikan produk berkualitas ini menjadi kunci kesuksesan Dapoer Mak Irit tetap bertahan dan berkembang disaat para kompetitor jatuh bangun.

Target pada tahun 2014 ini, dapoer mak irit ingin mengembangkan dan terus melebarkan sayap ke berbagai wilayah dan menjadi solusi bisnis atau peluang usaha keripik yang potensial dan menguntungkan. Dapoer mak irit akan terus berinovasi guna menjadi partner bisnis yang berkualitas dan menguntungkan semua pihak.

Produk yang dikembangkan tetap produk rakyat, selain dari rasa yang unik juga memiliki cita-cita ingin mengembangkan produk asli Indonesia tidak kalah bergengsi dengan produk modern. Selain itu dengan mengembangkan produk rakyat, maka secara langsung membantu memasarkan produk ini dan membantu membuka kesempatan kerja bagi pengrajin produk rakyat, sehingga banyak warga dan masyarakat terbantu dengan berkembangnya produk rakyat seperti keripik ini.

Mari kita cintai produk rakyat dan produk tradisional dan kita kembangkan bersama, guna meningkatkan taraf hidup bangsa kita sendiri. Dengan adanya Dapoer Mak Irit sudah banyak yang terbantu, jika banyak lagi dapoer-dapoer seperti mak irit, maka akan lebih banyak lagi yang terbantu. Dengan memasarkan dan melancarkan penjualan keripik mak irit, berarti Anda sudah berpartisipasi melestarikan dan memberikan banyak orang kesejahteraan.







4 komentar:

  1. order keripik mak irit dan info peluang usahanya ke 0838 2157 6222

    BalasHapus
    Balasan
    1. Berapa harga per kg untuk dikemas & dijual ulang pak?

      Hapus
  2. Brp harga per kg untuk di pasarkan ulang pak?

    BalasHapus
  3. Berapa harga per kg untuk dikemas & di jual ulang pak ?

    BalasHapus